Acara bertajuk GEBYAR KEMERDEKAAN merupakan salah satu bentuk kegiatan untuk memeriahkan hari kemerdekaan RI yang ke 78 tahun. Gebyar Kemerdekaan diinisiasi Metropolitan Mall Cibubur melalui kolaborasi yang apik dari 3 Sekolah Menengah Kejuruan, yaitu SMK Pariwisata Metland, SMK Muhammadiah 3, dan SMK Muhammadiah 4. Acara berlangsung pukul 13.00 di Urban Terrace Metropolitan Mall Cibubur. Keseluruhan acara di arrange oleh MCP (Metland School Project).
Beragam performance ditampilkan, mulai dari fashion show, singing, tradisional dance, performance gamelan, hingga perlombaan modelling. Acara berlangsung meriah dalam suasana kemerdekaan dan kebersamaan. Pengunjung tampak begitu menikmati acara yang disajikan oleh Metropolitan Mall Cibubur. Selain itu, alunan musik yang dibawakan oleh DJ Jeff pun mampu menarik antusiasme pengunjung untuk turut serta menikmati acara hingga akhir.
Dalam acara ini Metropolitan Mall Cibubur menunjukkan pada masyarakat luas bahwa "generasi muda mampu berkarya", serta menjadi bentuk perwujudan perayaan kemerdekaan dalam karya, bakat, dan potensi yang ciamik.